Berita Bola Barcelona Salah Penghitungan Lewandowski Terancam Tidak Bisa Didaftarkan. Berita bola Barcelona salah penghitungan menjadi permasalahan dalam jendela transfer musim ini. Padahal Barcelona sudah mendapatkan lima pemain bintang terbaru.
Lima pemain tersebut adalah Robert Lewandowski, Franck Kessie Andreas Christensen, Rapinha dan Jules Kounde.
Ada dua pemain yang datang secara gratisan yaitu Kessie dan Christensen. Lalu ada Rapinha yang datang dari Leeds United dengan mahar tinggi yakni 55 juta euro atau Rp831 miliar.
Sedangkan untuk Lewandowski yang datang dari Bayern Muenchen dengan biaya 45 juta euro atau setara dengan Rp680 miliar. Biaya ini jauh lebih rendah.
Sementara itu masih ada Kounde yang datang dari Sevilla dengan mahar 55 juta euro atau setara dengan Rp831 miliar.
Kini Barcelona tengah memperjuangkan untuk mendaftarkan lima pemain tersebut yang terancam karena satu kesalahan fatal manajemen klub.
Kesalahan terjadi antara interpretasi akun antara Barcelona dengan Liga Spanyol Barcelona padahal sudah menjual beberapa asetnya dan memasukkan pendapatan senilai 667 juta euro.
Pendapatan ini setara dengan Rp10 triliun yang harusnya membuat Barca percaya diri daftarkan para pemain.
Namun, jumlah uang tunai yang sebenarnya ada di tangan Barcelona saat ini adalah 517 juta euro atau setara dengan Rp7,8 triliun.
Sedangkan ada tambahan 150 juta euro atau setara dengan Rp2,2 triliun adalah keutungan modal, yang memperlihatkan jumlah keuntungan dari sebuah aset.
Ternyata otoritas LaLiga tidak menghitung keuntungan modal sehingga Barcelona masih punya kekurangan sebanyak 150 juta euro atau sama dengan Rp 2,2 triliun.
Hal tersebut membuka potensi besar kemampuan Barcelona dalam mendaftarkan pemain baru mereka.
Untuk itulah pada Rabu (3/8/2022) tersiar kabar jika Barcelona bertemu dengan agen Gerard Pique dan Sergio Busquets untuk pengurangan gaji.
Berita Bola Barcelona Salah Hitung dan Dampak Besarnya
Lalu ada kabar lain jika Barcelona berpeluang menjual 24,5% saham Barca Studios untuk membawa tambahan 100 juta atau setara dengan Rp1,5 triliun masuk ke kas mereka.
Upaya mempertahankan lima pemain bintang Barcelona mereka maksimalkan demi menghadapi musim baru yang lebih baik.
Selain dampak kesulitan mendaftarkan beberapa nama pemain bintang baru Barcelona, di sisi lain ada dampak besar lain yang terjadi.
Barcelona punya rencana datangkan Azpilicueta dari Chelsea. Karena aturan LaLiga akhirnya Barca mengurungkan niat mereka.
Lalu ada lagi dampak lain di tengah kondisi finansial yang terlilit, Barcelona masih ingin terus mendatangkan pemain baru.
Xavi selaku pelatih punya ambisi besar untuk kembalikan Barcelona menjadi klub raksasa Liga Spanyol. Ia juga punya rencana datangkan Messi kembali ke Barcelona.
Sayangnya keputusan Barcelona ini berimbas kepada dua pemain setianya yakni Pique dan Busquets. Keduanya harus mengalami pemotongan gaji lagi.
Sejak 2020 silam Pique dan Busquets sudah mengalami penurunan gaji. Bahkan Pique mengorbankan dana pribadinya untuk Barcelona.
Keduanya memang mendapatkan gaji besar. Gaji tersebut setara dengan apa yang mereka sumbangkan ke klub hingga mendapat banyak trofi.
Berita bola Barcelona salah hitung keuangan ini membuat ganjalan baru yang kembali mengorbankan gaji Pique dan Busquets.
Penolakan Pique dan Busquets
Tidak menerima begitu saja, Pique dan Busquets menolak pemotongan gaji lagi.Negosiasi sedang terjadi.
Hubungan Pique dengan klub Barca juga sempat memanas. Itulah yang membuat dirinya tidak semudah dulu mengorbankan haknya demi Barcelona.
Berita bola Barcelona salah hitung ini bisa saja berdampak lebih besar terhadap penjualan aset lain demi mempertahankan pemain bintang di klub mereka.
Baca Juga : Berita Bola Marc Cucurella Gagal ke Barcelona Xavi Tahu Lebih Awal