Berita Bola Pencapaian Haaland Atas Gol Jadi Pembuktian Terbaik. Berita bola pencapaian Haaland di Liga Inggris sampai sekarang belum terkejar oleh pemain lain. Erling Haaland bertahan di pemuncak top skor sementara sampai pekan ke-19 edisi 2022/2023.
Terakhir kali Man City bertanding lawan Chelsea sebagai akhir pekan ke-19 pada Kamis (5/1/2023). Haaland mandul gol dalam laga tersebut setelah melakukan tiga kali percobaan.
Seluruh percobaan Haaland meleset dan tidak satu pun yang mengarah ke gawang lawan. Kinerja Haaland tergolong di bawah standar yang ia miliki selama ini bersama Man City.
Secara luar biasa, Haaland hanya absen mencetak gol dalam 4 dari 16 laga di Liga Inggris musim ini. Meski rekening golnya terhenti, tapi Haaland yang berusia 22 tahun itu menjadi pemain superganas.
Ia kokoh di puncak daftar raja gol Liga Inggris sampai pekan ke-19. Haaland sudah mengukir rekor 21 gol.
Bagi kubu Chelsea, komparasi yang kejam mereka dapatkan karena kesulitan memiliki striker berkelas dan masih muda seperti Haaland yang ada di Man City.
Jumlah 21 gol Haaland sendiri saja sudah melebihi catatan seisi skuad Chelsea pada musim ini. Pasukan Graham Potter yang terjun ke peringkat 10 klasemen sekarang hanya mengumpulkan total 20 gol.
Angka tersebut Chelsea dapatkan dalam 17 pertandingan lebih banyak satu laga dari keseluruhan penampilan Haaland.
Hadirnya Pierre-Emerick Aubameyang juga belum cukup mendongkrak produktivitas Chelsea. Aubameyang baru mencatatkan satu gol lalu Raheem Sterling 4, Kai Havertz 4 dan Armando Boja 1. Sisa golnya tersebar ke pemain berbeda.
Berita Bola Pencapaian Haaland Jadi Perbandingan
Kesulitan Chelsea dalam mencetak gol ini sudah tercatat dalam statistik. Sebanyak 3 dari 5 laga paling baru untuk Chelsea di Liga Inggris berakhir dengan kekalahan tanpa bisa mencetak satu gol pun.
Pencapaian buruk Chelsea itu mereka catatkan lebih banyak saat bertemu dengan klub papan atas. Masing-masing klub tersebut adalah Arsenal, Newcastle, dan Man City yang skornya identik dengan 0-1.
Wajar jika Haaland jadi perbandingan. Penampilan impresif Haaland bisa setara dengan pencapaian satu tim Chelsea dalam hal mencetak gol.
Sementara itu di bawah Erling Halaand terdapat sosok Harry Kane sebagai pemain paling tajam kedua dengan selisih gol cukup jauh.
Kapten Timnas Inggris itu sudah mengumpulkan 15 gol untuk Tottenham Hotspur. Dua gol paling baru Kane adalah saat melawan Crystal Palace.
Berkat dua gol dari Kane bisa membantu Spurs menghajar sesama klub ibu kota, Crystal Palace pada Rabu (4/1/2022).
Di Liga Inggris musim ini ada beberapa klub kejutan juga yang memberikan hasil tak terduga. Dua contohnya yakni Brentford dan Newcastle United.
Bahkan Newcastle lahir sebagai klub yang mulai mengincar posisi empat besar klasemen Liga Inggris. Itu artinya, Newcastle punya peluang untuk masuk zona Liga Champions.
Berita bola pencapaian Haaland tergolong laga. Ia datang dari Liga Jerman ke Liga Inggris tanpa perlu waktu adaptasi. Haaland langsung nyetel dengan para pemain dan aktif mencetak gol.
Haaland Calon Top Skor
Jika Haaland benar menjadi top skor Liga Inggris 2022/2023 maka ini menjadi pencapaian terbaiknya. Di musim pertama kedatangannya ke Liga Inggris Haaland sudah bisa merebut gelar penting.
Liga Inggris menjadi salah satu liga yang menghadirkan persaingan ketat. Pasalnya ada banyak klub kuat di Liga Inggris.
Berita bola pencapaian Haaland patut mendapat apresiasi. Man City yang memiliki Haaland punya peluang besar pertahankan gelar juara Liga Inggris musim ini.
Baca Juga : Berita Bola Everton MU Hasil Piala FA Jadi Gambaran di Liga Inggris