Berita Bola Akuisisi MU Batal Karena Sheikh Jassim Mundur. Berita bola akuisisi MU menemui babak baru setelah Sheikh Jassim akhirnya memilih mundur. Sir Jim Ratcilffe kini bisa leluasa mengakuisisi saham MU dengan tawaran yang ia miliki.
Mundurnya Sheikh Jassim membuat publik MU gempar karena sudah lama fans MU ingin pemilik baru. Nama Sheikh Jassim adalah kandidat paling kuat karena paling royal dalam memberikan janji.
Sayangnya Keluarga Glazer menolak tawaran Sheikh Jassim sejak awal dengan mempersulit proses akuisis. Alasannya kemungkinan karena Sheikh Jassim ingin membeli saham MU sepenuhnya sehingga Keluarga Glazer tak punya hak lagi.
Keluarga Glazer ternyata memberikan syarat baru bagi Sheikh Jassim jika ingin membeli MU. Sejatinya, Sheikh Jassim sudah memberikan tawaran besar sampai dengan 6 miliar poundsterling.
Angka tersebut sesuai dengan tawaran MU sebelumnya namun tidak Keluarga Glazer indahkan sama sekali. Dengan begitu Sir Jim Ratcliffe kini menjadi satu-satunya pihak yang punya keinginan membeli MU.
Ratcliffe sendiri hanya ingin mengakuisisi MU sebesar 25 persen dari sahamnya saja. Apabila Keluarga Glazer setuju maka pemegang saham mayoritas masih ada di tangan Keluarga Glazer.
Fans MU yang sudah muak dengan masa kepemilikan Keluarga Glazer tentu tidak senang atas datangnya kabar ini. Mereka ingin Sheikh Jassim yang membeli MU karena tawarannya menjadi penyelamat untuk Old Trafford yang kondisinya sudah tidak baik-baik saja.
Berita Bola Akuisisi MU Tidak Terjadi
Mundurnya Sheikh Jassim dan fakta bahwa Ratcliffe hanya membeli 25 persen saham menjadi tanda bahwa akuisisi tidak terjadi. Keluarga Glazer akan tetap menjadi penentu keputusan untuk MU.
Berbeda jika Sheikh Jassim menjadi pihak yang mengakuisisi MU karena ia akan membeli saham sepenuhnya. Bahkan janji Sheikh Jassim lainnya adalah renovasi Old Trafford, menaikkan gaji pemain dan melunasi utang MU.
Sejak tahun 2022 lalu proses pemindahan kepemilikan sudah jadi isu panas. Keluarga Glazer rupanya cukup kuat untuk membuat mereka tetap menjadi pemilik MU.
MU memiliki rekor juara Liga Premier sebanyak 20 kali dengan 650 juta penggemar dari seluruh dunia. Dari firma riset pasar Kantar sudah banyak dari fans yang menuntut perubahan kepemilikan.
Alasannya karena selama berada di bawah kepemilikan Keluarga Glazer MU mengalami penurunan signifikan. Mulai dari penurunan keuangan, pencapaian sampai dengan fasilitas tim.
Bahkan nasib MU hampir sama dengan Chelsea sekarang yang mengalami penurunan performa. Sayangnya Chelsea lebih terlihat secara pencapaian tapi secara keuangan klub tersebut tetap aman.
Berita bola akuisisi MU kini tidak akan terjadi karena Keluarga Glazer berhasil mempertahankan kepemilikan. Justru Sheikh Jassim yang sudah lima kali pantang menyerah mengajukan tawaran akhirnya memilih mundur.
Sheikh Jassim Pecinta MU
Bukan hanya sebagai bisnis, Sheikh Jassim ingin akuisisi MU karena dirinya mencintai klub tersebut. Sejak usianya masih muda Sheikh Jassim mengidolakan MU apalagi saat MU dalam masa kejayaan.
Itulah kenapa Sheikh Jassim menawarkan menjadi pemilik baru untuk membangun ulang Old Trafford. Tujuan lain Sheikh Jassim adalah ingin melihat MU kembali ke masa kejayaannya di era Ronaldo masih ada.
Bukan hanya itu saja, para fans MU juga akan mendapat haknya untuk mengambil keputusan. Jadi, Sheikh Jassim akan melibatkan perwakilan fans ketika ada keputusan krusial untuk manajemen klub.
Wajar jika fans MU cenderung ingin Sheikh Jassim menggantikan kepemilikan Keluarga Glazer. Berita bola akuisisi MU sudah menemui babak akhir yakni Keluarga Glazer tetap jadi pemegang saham utamanya.
Baca Juga : Berita Bola Greenwood Comeback Perlahan ke MU