Berita Bola Fulham Chelsea Joao Felix Kena Kartu Merah. Berita bola Fulham Chelsea bertanding di Liga Inggris 2022/2023 pada Jumat (13/1/2023. Pertandingan berlangsung di Craven Cottage Stadium dengan hasil kekalahan di pihak Chelsea.
Fulham menjadi tim pertama yang unggul lewat aksi William Borges pada menit 25 lalu Kalidou Kalibaly membawa Chelsea bisa mengimbangi kedudukan pada menit 47.
Sayang sekali Carlos Vinicius mampu merobek jala gawang Kepa Arrizabalaga sehingga Chelsea tumbang dengan skor 1-2 dari tuan rumah.
Menariknya dalam laga kali ini Joao Felix yang baru bergabung dengan Chelsea justru kena kartu merah di laga perdananya bersama Chelsea. Kini pencapaian Chelsea semakin buruk dengan tiga laga terakhirnya menelan kekalahan.
Saat ini Chelsea duduk di peringkat ke-10 klasemen sementara. Pencapaian Chelsea masih sangat mungkin meningkat tapi di sisi lain banyak tim juga yang mulai meningkatkan kualitas permainan mereka.
Berita Bola Fulham Chelsea Jalannya Laga
Begitu berlangsungnya laga, Chelsea langsung mengancam gawang termasuk dengan Joao yang sudah mulai bermain untuk Chelsea.
Bahkan Joao memiliki peluang pada menit ketiga. Namun, sepakannya mendapat halauan kiper Fulham, Bernd Leno.
Pergerakan Joao yang mengancam membuat laga berjalan keras karena ia beberapa kali jadi terlanggar. Termasuk pada menit ke-14 ketika Felix jatuh di dekat area penalti.
Akan tetapi VAR memastikan jika tidak ada penalti. Chelsea selanjutnya tertinggal pada menit ke-25 yakni Willian yang berhasil mencetak gol lewat tendangan kerasnya.
Ia mampu menyambar bola yang sempat memantul tiang gawang. Chelsea tertinggal dan berusaha untuk menyamakan kedudukan.
Peluang untuk Chelsea datang pada menit ke-34 namun tendangan Lewis Hall dapat terhenti oleh Leno.
Tak mau kalah Chelsea terus mengupayakan mencari cara untuk mengejar ketertinggalan. Meski demikian upaya Chelsea tak membuahkan hasil sehingga sampai berakhirnya babak pertama Chelsea tertinggal dengan skor 0-1.
Masuk babak kedua, Chelsea langsung tancap gas lalu mereka menyamakan kedudukan pada menit ke-47. Gol Koulibaly sukses menghiasi gawang lawan Chelsea.
Petaka bagi Chelsea mereka harus bermain hanya dengan 10 pemain pada menit ke-59, Joao mendapat kartu mereka langsung setelah melakukan pelanggaran keras ketika berebut bola dengan pemain Fulham.
Jumlah pemain yang berkurang tak membuat Chelsea menghentikan serangan. Mereka bahkan nyaris berbalik unggul pada menit ke-64 namun sepakan Kai Havertz dari jarak dekat mendapat tepisan dari Leno.
Fulham kemudian sukses kembali memimpin pada menit ke-73. Kali ini Carlos Vinicius yang sukses menjebol gawang Chelsea usai sepakannya gagal mendapat tepisan dari Kepa Arrizabalaga.
Masuk fase akhir pertandingan Chelsea mencoba untuk melancarkan serangan. Akan tetapi Chelsea tak kunjung bisa mencetak gol.
Berita bola Fulham Chelsea berakhir dengan kemenangan Chelsea pada akhirnya dengan skor 1-2.
Debut Buruk Joao Felix
Bagi Joao Felix mungkin ia ingin segera melupakan debut buruknya bersama Chelsea. Bagaimana tidak, dalam laga perdananya bersama Chelsea ia langsung mendapat kartu merah.
Joao tampil sebagai starter dan mampu menunjukkan dampak positif karena mencetakkan enam tembakan. Empat dari tembakan Joao tepat sasaran.
Sebagai pemain pinjaman Joao menampilkan debut yang buruk dalam karier sepak bolanya. Ia menekel keras bek sayap kanan Fulham Kenny Tete menggunakan kedua kakinya.
Wasit langsung memberikan kartu merah untuk Joao. Dari insiden tersebut Joao mencatatkan rekor buruk dalam sejarah menjadi pemain dengan kartu merah saat debut.
Berita bola Fulham Chelsea kembali menyisakan duka bagi Chelsea. Selain kalah Chelsea harus melihat fakta pemain debut pinjamannya justru dapat kartu merah.
Baca Juga : Berita Bola Guardiola Kecewa Man City Kalah Kini Siapkan Strategi