Berita Bola Fulham Liverpool Tanding di Anfield Liverpool Menang Tipis. Berita bola Fulham Liverpool di Liga Inggris bertanding dalam sesi laga tunda pekan ke-28 di Anfield Stadium, Kamis (4/5/2023). Menurut Klopp, Liverpool layak meraih kemenangan saat itu.
Liverpool berhasil meraih kemenangan lewat gol penalti Mohamed Salah pada menit ke-39. Setelah itu Liverpool tidak mampu lagi mencetak gol ke gawang Fulham.
Padahal dari statistik Liga Inggris mencatat jika Liverpool tampil mendominasi dari segi penguasaan bola sampai dengan 58 persen. Selain itu klub asal Merseyside juga melepaskan 15 tembakan namun hanya tiga yang akurat.
Manajer Jurgen Klopp menyebut jika Liverpool memang tidak mengakhiri laga lebih dulu karena hanya mampu mencetak satu gol. Namun, Klop secara khusus memberikan pujian kepada Alisson Becker yang tampil mengesankan di bawah mistar gawang Liverpool.
“Kami kemudian tidak menutup pertandingan lebih awal dan harus berjuang sampai akhir. Kami jelas membutuhkan Ali yang melakukan penyelamatan sangat sensasional,”ucap Klopp.
Alisson kini mencatatkan clean sheet dalam lima kemenangan beruntun. Ini menjadi hal yang sangat sulit apalagi Liverpool sempat tampil buruk beberapa waktu lalu.
Kemenangan ini membuat Liverpool semakin mendekat ke papan atas Premier League 2022/2023. Liverpool kini ada di urutan kelima dengan meraih 59 poin.
Posisi Liverpool berjarak empat angka dari MU. Namun, MU masih punya dua laga tabungan yang belum mereka mainkan. Liga Inggris kerap memberi kejutan jadi segalanya masih sangat mungkin terjadi di sisa laga.
Berita Bola Fulham Liverpool Hasil Akhir
Bertanding di Anfield membuat Liverpool percaya diri sejak awal laga. Mereka meyakini bisa meredam agresivitas tim tamu dan memang Liverpool sendiri unggul dalam kualitas skuad.
Gol semata wayang Liverpool datang dari Mohamed Salah yang menunjukkan bahwa Salah masih menjadi mesin pencetak gol untuk klubnya itu. Tambahan satu gol untuk Salah membuatnya memiliki catatan spesial.
Tercatat kini Salah menjadi pemain yang selalu mencetak gol dalam delapan laga kandang terakhir di semua kompetisi. Ia mencatatkan total sembilan gol dalam delapan laga beruntun.
Perjalanan gol Salah yang beruntun ini cukup istimewa. Ia menyamai catatan gol beruntun di Anfield yang sebelumnya datang dari Luis Suarez pada Januari 2014.
Nama pemain lain yang sedang dalam performa terbaik juga adalah Trent Alexander-Arnold. Trent layak menjadi pemain dengan performa terbaik di lapangan, ia hanya kalah dalam hal kontribusi gol dari Salah yang mencetak gol penentu.
Performa Trent sebagai bek kanan ini tergolong sempurna. Ia menjadi pemain paling banyak menyentuh bola dan paling banyak merebut bola dari kaki lawan, Trent juga tampil komplet dengan aksi ofensifnya untuk membantu lini serang.
Total ia membuat 23 operan ke wilayah sepertiga akhir lawan. Berita bola Fulham Liverpool ini wajar berakhir dengan skor 1-0 karena Fulham sendiri tampil mengancam selama 90 menit pertandingan.
Alisson Becker sampai harus membuat tiga kali penyelamatan untuk menghentikan percobaan lawan. Menariknya, tiga penyelamatan itu membuat Alisson mencatatkan hasil istimewa, ia membuat total 100 penyelamatan sepanjang musim 2022/2023.
Anfield Jadi Bukti Ketangguhan Liverpool
Selama tampil di Anfield Liverpool menjadi tim tangguh. Performa mereka tampak konsisten dan mereka bisa menang dengan skor besar dalam satu laga, tapi kemudian kalah memalukan dalam laga berikutnya.
Fulham sendiri menjadi klub yang cukup merepotkan musim ini. Berita bola Fulham Liverpool dengan skor 1-0 menjadi skor yang cukup bagus jika melihat Liverpool nyaris kalah dan berpeluang tidak mendapatkan skor di kandang mereka sendiri.
Baca Juga : Berita Bola Kesalahan Jurgen Klopp dalam Bursa Transfer