Berita Bola Keuangan MU Jadi Penghambat untuk Beli Pemain pada Januari 2024. Berita bola keuangan MU tengah mengalami masalah yang tak berujung. Akibat masalah tersebut ada rumor yang tersiar jika MU pada Januari 2024 mendatang kemungkinan hanya membeli satu pemain baru saja.
MU mengawali musim 2023/2024 dengan hasil yang kurang bagus dan menelan banyak kekalahan di berbagai kompetisi. Kondisi MU sekarang membuat Erik Ten Hag berusaha keras membenahi timnya supaya bisa unggul lai pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Dari laporan yang ada mengabarkan jika MU tidak bisa mendatangkan terlalu banyak pemain. Kemungkinan hanya ada satu pemain saja yang punya slot untuk datang ke MU.
Alasan kenapa MU tidak bisa mendatangkan terlalu banyak pemain pada musim dingin nanti tak lain karena dana. MU tidak bisa keluar uang terlalu banyak karena mereka sudah mendapatkan sanksi FFP beberapa bulan lalu karena pengeluaran yang lebih besar dari pemasukan.
Itulah kenapa MU tidak bisa keluar uang terlalu banyak untuk belanja meski sekarang MU sangat membutuhkan banyak pemain tambahan. Sekarang MU menetapkan prioritas transfer mereka pada musim dingin yang akan datang salah satunya adalah membeli bek tengah baru.
Erik Ten Hag menilai lini pertahanannya butuh tambahan tenaga serang. Lisandro Martinez mengalami cedera cukup panjang sehingga stok bek tengah MU sekarang sangat terbatas.
Berita Bola Keuangan MU dan Realisasi Target Transfer
Sekarang MU sudah menetapkan siapa saja target transfer yang ingin mereka amankan. Bek Nice Jean-Clair Todibo masuk sebagai bek tengah yang akan MU datangkan ke Old Trafford.
Masalah keuangan MU sejatinya tidak akan berbuntut panjang andai Sheikh Jassim menjadi pemilik baru MU. Bankir asal Qatar tersebut menawarkan banyak keuntungan jika berhasil membeli MU.
Salah satunya adalah melunasi utang yang MU miliki. Di tangan Keluarga Glazer, jumlah utang MU justru bertambah sedangkan untuk meminta dana transfer terkesean sulit.
Lalu Sheikh Jassim juga menjanjikan untuk memperbaiki ulang Old Trafford yang sudah lama tidak tersentuh renovasi.
Sayang sekali Keluarga Glazer mempersulit Sheikh Jassim menjadi pemilik baru MU. Pasalnya Sheikh Jassim memang berniat membeli saham MU sepenuhnya tidak seperti Sir Jim Ratcliffe yang hanya membeli saham 25%.
Kepemilikan MU sekarang masih melibatkan Keluarga Glazer. Banyak fans yang kecewa dengan penjualan MU yang tak jadi punya pemilik baru yaitu Sheikh Jassim.
Berita bola keuangan MU tengah memburuk. Ten Hag mendapat tuntutan berat dari para fans agar bisa membuat MU bangkit kembali. Sayangnya tuntutan tersebut tidak beriringan dengan keleluasaan MU dalam hal membeli pemain baru.
Posisi MU saat Jeda Internasional
Perlahan MU mulai mendekati posisi empat besar klasemen sementara di Liga Inggris. Akan sulit bagi MU bersaing memperebutkan posisi empat besar ketika lawannya bukan lawan yang mudah.
Klub lain juga sedang mengincar posisi yang sama. Ada Chelsea, Newcastle United dan masih banyak lagi. Liga Inggris merupakan liga dengan persaingan yang ketat.
Duduk di posisi ke-6 saat jeda internasional tidak membuat MU nyaman. Tuntutan dari fans dan juga kondisi kebugaran pemain yang kurang stabil jadi PR untuk Ten Hag.
Berita bola keuangan MU akan menentukan pencapaian MU ke depannya. Makin leluasa MU dalam membeli pemain maka makin mudah juga bagi MU untuk mencapai posisi empat besar klasemen akhir, Dengan begitu MU akan bertahan di Liga Champions.
Baca Juga : Berita Bola Poin Everton Akan Berkurang Lagi Jika Laporan Leeds Terbukti