Berita Bola Semifinal Manchester City vs Real Madrid Segera Hadir. Berita bola semifinal Manchester City di pastikan setelah menumbangkan Bayern Munchen pada Kamis (20/4/2023). Man City berhasil lolos ke semifinal sehingga kini trofi juara semakin terlihat di depan mata untuk klub asuhan Pep Guardiola ini.
Man City berhasil menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 1-1 di Allianz Stadium. Laga babak kedua perempat final ini berlangsung imbang namun Man City berhasil lolos karena menang agregat.
Skor imbang 1-1 sudah cukup untuk City, sebelumnya dalam laga leg pertama pekan lalu City mengalahkan Bayern dengan skor telak 3-0. Agregat 4-1 menjadi kunci kemenangan Man City dan lolos ke semifinal.
Nanti pada babak semifinal, Man City akan berhadapan dengan Real Madrid juara bertahan. Laga ini akan menjadi ulangan semifinal musim lalu, menjanjikan 90 menit seru sekaligus menegangkan.
Musim 2023 ini Man City menjadi tim favorit juara Liga Champions. Terdapat banyak faktor mulai darai gaya main, faktor pelatih hingga pemain kunci yang menjadi alasan keunggulan.
Berita Bola Semifinal Manchester City yang Sulit
Menjalani laga lawan Bayern bukanlah laga yang mudah. Bayern sejak awal tampil agresif, hanya saja klub tersebut kurang beruntung dan sering membuang peluang gol.
Kesuksesan Man City raih tiket ke semifinal merupakan tiket untuk mendapat kesulitan lebih tinggi. Pasalnya Man City akan bertemu dengan Real Madrid selaku juara bertahan Liga Champions.
Jalannya laga Man City vs Bayern berawal dengan dua menit wasit mengganjar Dayot Upamecano dengan kartu merah. Beruntung hakim garis mengangkat bendera tanda Haaland offside.
Menit ke-36 City mendapat penalti usai tembakan Ilkay Gundogan mengenai lengan Upamecano. Sayang eksekusi penalti Haaland hanya mengenai mistar, skor 0-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Masuk ke babak kedua kembali dari kamar ganti, Haaland akhirnya membayar tuntas kegagalan penalti mereka dengan mencetak gol pada menit ke-57 memanfaatkan assist Kevin de Bruyne.
Menit ke-82 giliran wasit memberikan penalti kepada Bayern usai VAR menilai Sadio Mane melakukan crossing mengenai tangan Manuel Akanji. Kimmich akhirnya sukses mencetak gol dari titik putih.
Laga berakhir dengan skor imbang 1-1. Tidak ada gol tambahan dalam laga hingga akhir, Man City sendiri lebih santai lantaran leg pertama mereka sudah punya bekal kemenangan telak atas Bayern.
Kebahagiaa kelolosan Man City secara khusus Pep Guardiola rasakan. Kini Guardiola tercatat sebagai pelatih pertama yang sukses dalam sejarah Liga Champions mencapai 10 semifinal dalam 10 musim berbeda.
Catatan Guardiola bersama City ke semifinal adalah tiga kali, Barcelona empat kali dengan dua kali sebagai juara dan tiga kali bersama Bayern Munchen. Berita bola semifinal Manchester City nanti akan menjadi salah satu semifinal yang mencatatkan rekor untuk Guardiola.
Erling Haaland Juga Cetak Rekor
Nama Haaland juga ikut mencetak rekor dalam laga kali ini. Satu gol yang Haaland cetak mampu membuat striker asal Norwegia itu semakin memantapkan posisinya di puncak daftar top skor Liga Champions.
Sejauh ini Haaland sudah menciptakan 12 gol, ia juga keluar sebagai pemain asal klub Liga Inggris dengan catatan gol terbanyak dalam satu musim Liga Champons. Prestasi Haaland ini menyamai Ruud van Nistelrooy tahun 2002/2003.
Wajar dengan pencapaian City di atas menunjukkan jika City berpeluang sebagai juara musim ini. Berita bola semifinal Manchester City vs Real Madrid kini sudah menanti depan mata, sulit memprediksi siapa juara laga tersebut karena keduanya merupakan tim kuat.
Baca Juga : Berita Bola Juara 2023 Antara Dua Pilihan Arsenal atau Man City