Piala Dunia U17 Rumput di JIS Sempat Membutuhkan Pemasangan Ulang Bertahap. Piala Dunia U17 rumput di JIS yang sempat jadi pembahasan penting kini sudah mulai terpasang. Rumput lapangan JIS sudah awalnya belum memenuhi standar FIFA sehingga harus ganti rumput dengan yang baru.
Penyelenggaraan Piala Dunia U17 2023 di Indonesia akan berlangsung mulai 10 November sampai 2 Desember 2023. Lapangan JIS menggunakan rumput dari UPH Tangerang yang pemindahan rumputnya berlangsung bertahap.
Renovasi JIS bukan hanya pemasangan rumput namun juga fasilitas lainnya. Target penyelesaian fasulitas adalah Oktober 2023 atau satu pekan lebih sebelum Piala Dunia U17 berlangsung.
Sebelumnya Ketua PSSI, Erick Thohir mengatakan pihaknya telah menyiapkan rumput dari lapangan training ground Dewa United untuk JIS. Opsi tersebut akan jadi pilihan akhir jika stok rumput dari UPH masih kurang.
“Untuk persiapan JIS, saya mendapatkan laporan bahwa rumput UPH sudah mulai terpasang,”ucap Erick Thohir pada 10 Oktober lalu ketika mendapat pertanyaan soal pemasangan rumput stadion.
JIS termasuk sebagai stadion yang banyak mengalami renovasi. Salah satunya adalah renovasi pembangunan jembatan penyeberangan orang atau JPO yang terhubung ke kawasan Ancol. Akses stadion juga akan bertambah lagi nantinya.
“Saya sudah cek, bagus untuk akses hingga jembatan penyeberangan dan lain-lain,”ucap Erick.
Kini semua persiapan di JIS sudah selesai. Menjadi stadion baru yang langsung terpakai untuk ajang internasional, JIS nampaknya akan jadi aset jangka panjang untuk olahraga Indonesia.
Piala Dunia U17 Rumput di JIS Sudah Aman
Pada tanggal 27 Oktober lalu Pemerintah Indonesia melakukan serah terima stadion. Adanya agenda serah terima stadion tersebut menandakan bahwa Indonesia sudah sepenuhnya menyelesaikan target pembangunan infrastruktur sesuai standar FIFA.
Selain JIS tiga venue lainnya yakni Stadion Si Jalak Harupat, Stadion Manahan dan Stadion Gelora Bung Tomo ikut jadi perhatian khusus. Stadion Manahan punya masalah yang sama dengan JIS yakni kualitas rumputnya kurang memadai dan perlu perbaikan.
Pembenahan seluruh stadion sangat pemerintah Indonesia perhatian. Bahkan ada panitia khusus yang tugasnya menyelesaikan persiapan infrastruktur Piala Dunia U17 supaya tidak sampai gagal lagi seperti Piala Dunia U20.
Masalah rumput JIS sempat membuat masyarakat Indonesia khawatir bisa jadi penyebab Indonesia gagal lagi jadi tuan rumah. Untungnya masalah rumput kini sudah selesai dan Piala Dunia U17 di Indonesia akan berjalan lancar.
JIS Gagal Jadi Venue Pembuka
Masalah lainnya di Piala Dunia U17 rumput di JIS berbuntut pada dugaan bahwa JIS gagal jadi venue pembuka karena kualitas rumputnya. Padahal kualitas rumput di JIS sama sekali bukan alasan kenapa laga pembukaan akhirnya pindah ke Surabaya.
Justru yang lebih masuk akal adalah JIS baatal karena lahan parkirnya yang belum memadai. Soal fasilitas lainnya di JIS sudah tergolong bagus dan siap sebagai venue Piala Dunia U17 termasuk sebagai lokasi pembukaan.
Karena termasuk stadion baru wajar kekurangan JIS lebih banyak dari stadion terpilih lainnya. Bahkan JIS lebih istimewa karena memiliki teknologi seperti atap buka tutup dan masih banyak lagi.
Piala Dunia U17 akan berlangsung mulai 10 November 2023 yang artinya hanya kurang 10 hari lagi. Dengan waktu yang tersisa tersebut seluruh tim peserta harus bisa memanfaatkan kesempatan yang ada.
Piala Dunia U17 rumput di JIS sudah terpasang dan siap pakai untuk pertandingan. Bukan hanya rumput di lapangan utama tampi juga rumput di lapangan lokasi untuk latihan.
Baca Juga : Berita Bola Masalah VAR Terjadi Berulang Kali di Liga Inggris